10 Negara Jadi Mitra Indonesia di Forum Budaya

Written By Unknown on Sabtu, 12 Januari 2013 | 12.40

DENPASAR, KOMPAS.com--Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Kebudayaan Wiendu Nuryanti mengatakan sebanyak 10 negara siap menjadi mitra Indonesia dalam penyelenggaraan Forum Budaya Dunia (WCF) di Bali pada 24-29 November 2013.

"Negara-negara mitra tersebut nantinya akan membantu mengirimkan delegasi hingga menghadirkan pembicara yang relevan di bidang budaya," katanya di sela seminar nasional bertajuk "Keunggulan Budaya Bali dalam Menyongsong World Culture in Development Forum (WCF)" di Denpasar, Jumat.

Ia mengatakan 10 negara itu antara lain  Brazil, China, Prancis, India, Jepang, Rusia, Afrika Selatan, Turki, Inggris dan Amerika. Mereka juga akan mengirimkan tim-tim kesenian yang akan berkolaborasi dengan tim kesenian dari Bali.

"Forum budaya ini berbeda dengan forum internasional lainnya, karena akan menetapkan Bali sebagai forum tetap dunia untuk menggelar dialog kebudayaan.  Ini merupakan tonggak sejarah yang penting," ujarnya pada seminar di Universitas Udayana tersebut.

Menurut dia, alasan dipilihnya Bali karena telah memiliki bukti kebudayaan dan pembangunan bisa bersinergi. Reputasi internasional dan fasilitas penunjang yang ada di daerah ini tidak perlu diragukan lagi.

"Dalam pertemuan tersebut akan didialogkan kaitan budaya dengan pembangunan, bahwa sesungguhnya kebudayaan dapat menjadi panglima dan pilar sentral untuk mendukung pembangunan," ujarnya.

Wiendu mengatakan sampai saat ini tercatat 37 negara yang menyatakan akan hadir dan diprediksi jumlahnya akan terus bertambah.

Untuk penjajakan awal, beberapa pembicara yang menyatakan akan hadir antara lain mantan Sekjen PBB Kofi Annan, Presiden Brazil, pejuang kemanusiaan Myanmar Aung San Suu Kyi, peraih nobel bidang ekonomi Amartya Sen, cendekiawan muslim Azyumardi Azra, dan masih banyak tokoh dunia lainnya.

"UNESCO juga memandang Bali  tepat menjadi tuan rumah WCF dan turut memberikan bantuan dana untuk mendukung kegiatan tersebut," katanya.

UNESCO  atau badan PBB yang membidangi pendidikan, kebudayaan dan ilmu pengetahuan  itu, kata Windu, ikut pula mendampingi tim dalam mengidentifikasi tema-tema kebudayaan yang strategis.


Anda sedang membaca artikel tentang

10 Negara Jadi Mitra Indonesia di Forum Budaya

Dengan url

http://oaseseo.blogspot.com/2013/01/10-negara-jadi-mitra-indonesia-di-forum.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

10 Negara Jadi Mitra Indonesia di Forum Budaya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

10 Negara Jadi Mitra Indonesia di Forum Budaya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger